30DBC #07 - Playlist Iffa

Assalamu'alaikum

Halo para pembaca, if there's someone who actually read this.

Selamat membaca hari ke-7 dari Tantangan 30 Hari Menulis Blog dengan tema "Your 5 favorite songs".

Bentar, curhat dulu. Sejujurnya tema ini sedikit menantang buat aku. Karena playlistku sejak 3 tahun yang lalu sudah cukup berubah, iya, K-Pop.

Karena aku suka suka sukaaa banget sama Red Velvet. MP3ku penuh dengan lagu Red Velvet, semua lagu di semua album mereka, OST Drama yang dinyanyiin sama mereka, lagu-lagu kolaborasi sama artis lain..... Ya... gitu deh.

Karena ini blogku sendiri, aku bakal mengubah temanya menjadi 3 lagu favorit, dan maaf maaf banget sodara-sodara, semuanya K-Pop. Hehehe.

Side note: Pada tahun 2013 aku pernah bikin post tentang 10 lagu yang tershuffle dari seluruh koleksi laguku di laptop. Dan semuanya lagu barat wkwk. Sekarang didominasi lagu K-Pop.

1. Red Velvet - Body Talk

Red Velvet - Rookie (International Version).png 
Vibes lagu Body Talk ini sebenarnya tidak tergambarkan via cover album Rookie

Halo, aku tidak bisa memilih satu lagu yang paling aku suka dari Red Velvet. Discography mereka gold banget sih. B-sides (lagu selain title track) mereka tuh bagus bagus banget. Genrenya luasss banget. Kayak almost everything mereka pernah nyanyiin. Almost ya, nggak semua genre juga. Dan aku salut banget karena mereka baru jalan jadi penyanyi selama (hampir 4 tahun) tapi range genre lagunya luas abis.

Lagu Body Talk dirilis tahun 2017 awal di album Rookie. Liriknya sebenernya tentang pasangan mau putus gitu wkwkw. Tapi musically, aku. suka. banget. Sek ini genre-nya apa ya.... Synth-pop. It's synth-pop. (Synth-pop itu subgenre btw). Pertama kali denger (cuman sedikit tapi), aku lebih suka lagu lain di album Rookie ini. Tapi pas dengerin lagi, full dan bener-bener dengerin, AKU SUKA BANGET MEN ASLI PARAH. Aku muter lagu ini terus-terusan ga bosen-bosen.

Karena aku gak terlalu paham soal musik (penikmat aja), review lebih terperinci tentang lagu Body Talk bisa kamu baca disini.

Aku jatuh cinta pada pendengaran kedua waktu nonton MV buatan fans yang bagus banget. Coba lah tonton disini.

2. Red Velvet - I Just
 Perfect Velvet-cover.jpg
Check the official music video here :D

Lagu terfavorit selanjutnya datang dari grup Red Velvet, lagi. Seperti yang aku bilang tadi, aku ga bisa milih lagu favoritku dari mereka. Lagu Body Talk merajai top1 lagu favoritku sampai lagu ini rilis, keduanya bersanding, aku gakbisa milih.

I Just. Lagi-lagi, dari segi liriknya, lagu mau putus juga wkwk. Aku suka dari segi musiknya, lagi.

Lagu I Just dirilis tahun yang sama, 2017 juga, di album Perfect Velvet. Wait. ASLI, GA BOHONG. SEALBUM LAGUNYA GILS SEMUA MEN. GOLD BANGET. Milih lagu favorit dari album ini susahnya minta ampun.

Lagu I Just bergenre pop, diiringi dengan bass futuristik dan distinctive snyth sound. Ya, lagi-lagi synth-pop. Emang telingaku sukanya sama lagu elektronik-pop. Lagu ini lebih dominan instrumentalnya sih ketimbang vokalnya. Aku suka banget melodi dan synth-nya. Tapi vokalnya nggak kalah goldnya juga kok. Bagian favorit aku adalah bridge yang buildingnya epic banget sampe beatnya drop di last chorus. Suka banget.

Aku berusaha nyari review lagu yang lumayan detail dari lagu I Just, tapi aku nemunya review se-album alias review album Perfect Velvet. Tapi I Just dibahas sepanjang 1 paragraf, so, kalau kamu mau baca, bisa baca disini.


3. IU - Palette
IU Palette final.jpg
Check the official music video here :D

Lagu K-Pop ketiga favoritku datang dari solois IU/Lee Ji-Eun. Ini title track di album "Palette" tahun 2017. Dari waktu denger lagu ini pertama kali, aku langsung jatuh cinta.

Apakah genre lagu ini? Tidak usah sulit-sulit menebak. Electropop.

Ini kata wikipedia soal lagu Palette ini:
""Palette" is a fizzy, electro-pop track which is considered the centerpiece of IU's album and has
strong R&B leanings and is described as a charming millennial coming-of-age song with clever word play."
Kutipan penuh.

Kalau ini, gak cuman musikalisasinya aja yang aku suka, tapi liriknya. Intinya, lagu ini tentang mempelajari dirimu sendiri, belajar percaya diri, apa adanya, sekalipun jika kamu dan apa yang kamu suka beda dari yang orang lain suka. Terjemahan dari lirik lagunya bisa kamu baca disini.

That's it. Three songs.

See you on the next post~

Wassalam

Comments